Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

MANFAAT ES BATU UNTUK KULIT WAJAH

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Es batu tidak hanya dapat melegakan dahaga saat haus tapi es batu juga bermanfaat untuk kecantikan wajah. Mulai dari pelembap alami bibir sampai mengatasi wajah berminyak. Inilah manfaat es batu untuk wajah agar lebih sehat dan cantik.
  1. Pelembap Alami untuk Bibir
    Bibir yang kurang kelembapannya dapat mengakibatkan bibir kering dan pecah-pecah, untuk membantu mengatasi masalah tersebut, dapat dilakukan secara alami yakni menggunakan es batu dengan cara mengompreskan es batu pada bibir secara rutin.
  2. Mengatasi Jerawat
    Jerawat diakibatkan karena adanya peradangan di bawah permukaan kulit. Peradangan akibat penyumbatan pori oleh minyak, bakteri, dan kotoran, menyebabkan munculnya benjolan yakni jerawat. Es batu sendiri dapat berfungsi untuk meredakan rasa sakit dan bengkak yang ditimbulkan dari peradangan tersebut. 
  3. Mengecilkan Pori-pori Kulit
    Pori-pori adalah celah pada permukaan kulit untuk sirkulasi udara, cairan, atau molekul kecil lainnya. Ketika pori membesar, tentu partikel-partikel dari luar sepeti debu dan kotoran dapat masuk ke dalam. Oleh sebab itu memijat wajah menggunakan es batu dipercaya membantu mengecilkan pori.
  4. Memperlambat Proses Penuaan
    Menggosok dan memijat wajah menggunakan es batu dapat meningkatkan sirkulasi darah di wajah. Hal ini tentu akan memperlambat tanda-tanda penuaan sehingga kulit wajah menjadi sehat alami tanpa kerutan di wajah. 
  5. Mengatasi Mata Panda
    Kantong mata atau mata panda biasanya disebabkan oleh pola tidur yang kurang teratur. Hal ini dapat memicu kelelahan and stres sehingga menimbulkan mata panda, mengusapkan es batu dibawah area mata, sensasi dingin yang menyegarkan dari es batu, bisa membantu merelaksasi area sekitar mata.
  6. Mengatasi Wajah Berminyak
    Produksi minyak berlebih dapat mengakibatkan timbulnya jerawat, umtuk mengatasinya yakni dengan melakukan terapi es batu, sensasi dindin dari es batu dapat menekan produksi minyak di wajah.

4 comments for "MANFAAT ES BATU UNTUK KULIT WAJAH"

  1. gan, saya butuh banget nih buat mata panda, itu lebih baik dilakukan berapa kali sehari?

    ReplyDelete
  2. nice info mas. Cuma saya masih bingung aturan pakainya. Tiap malam atau gimana?

    ReplyDelete
  3. Sumber boleh dicantumin ya pak? hehehe

    ReplyDelete