Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Latihan Soal Logika 4

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Yuk kita latihan sedikit-demi sedikit hehe :D.
Disini saya mau share soal Logika nih.
Dibawah ada kunci jawabannya kok.
Semoga bermanfaat :)
 
  1. Hewan golongan unggas berkembang biak dengan cara bertelur.
    Buaya hewan bukan unggas yang berkembang biak dengan cara bertelur.

    Simpulan yang tepat tentang buaya adalah...
    a. Memiliki cara berkembang baik yang tidak sama dengan unggas.
    b. Memiliki ciri-ciri yang sama dengan unggas.
    c. Memiliki cara berkembang biak yang sama dengan unggas.
    d. Memiliki telur yang sama dengan golongan unggas.
    e. Memiliki cara bertelur yang sama dengan unggas.
  2. Semua hutan ditanami pohon.
    Sebagian pohon adalah pohon durian.

    Simpulan yang tepat tentang hutan adalah...
    a. Semua ditanami pohon bukan durian.
    b. Sebagian ditanami pohon bukan durian.
    c. Semua ditanami pohon durian.
    d. Semua tidak ditanami pohon durian.
    e. Sebagian ditanami pohon durian, sebagian tidak ditanami pohon.
  3. Semua calon mahasiswa menempuh tes Matematika.
    Sebagian calon mahasiswa memiliki skor TOEFL diatas 450.

    Simpulan yang tepat adalah...
    a. Sebagian calon mahasiswa yang tidak memiliki skor TOEFL menempuh tes Matematika.
    b. Semua calon mahasiswa yang memiliki skor TOEFL tidak menempuh tes Matematika.
    c. Semua calon mahasiswa yang tidak memiliki skor TOEFL tidak menempuh tes Matematika.
    d. Sebagian calon mahasiswa yang memiliki skor TOEFL tidka menempuh tes Matematika.
    e. Semua calon mahasiswa yang menempuh tes Matematika tidak memiliki skor 
    TOEFL.
  4. Makhluk laut yang bernafas dengan insang adalah ikan.
    Lumba-lumba adalah makhluk laut yang bernafas dengan paru-paru.

    Simpulan yang tepat adalah...
    a. Semua lumba-lumba termasuk jenis ikan yang hidup di laut.
    b. Semua lumba-lumba dan ikan adalah makhluk yang hidup di laut.
    c. Sebagian lumba-lumba termasuk jenis ikan yang hidup di laut.
    d. Semua ikan termasuk jenis lumba-lumba yang hidup di laut.
    e. Sebagian ikan termasuk jenis lumba-lumba yang hidup di laut.
  5. Tidak ada bunga mawar kecuali bewarna putih dan ungu.
    Santi menerima bunga bukan putih, bukan ungu.

    Simpulan yang tepat tentang bunga yang diterima oleh Santi adalah...
    a. Bunga mawar putih.
    b. Bunga mawar ungu.
    c. Bunga bukan mawar.
    d. Bunga bukan mawar putih.
    e. Bunga mawar bukan ungu dan bukan putih.
Apabila ada kesalahan dalam soal maupun jawaban harap tinggalkan komentar di bawah ya :) terima kasih.
KUNCI JAWABAN
JAWABAN :
  1. C
  2. B
  3. A
  4. B
  5. C

Post a Comment for "Latihan Soal Logika 4"